Tampilkan postingan dengan label Profil. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Profil. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 04 April 2009

Kata Pengantar

0 komentar


Selamat datang di situs resmi MA Matholi’ul Huda Troso. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyatakan bahwa pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap kreatif, dan mandiri serta menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Dinamika perubahan manusia yang semakin kompleks dan dinamis yang ditandai dengan menguatnya era keterbukaan komunikasi dan informasi telah mendorong sekolah untuk melakukan perubahan yang cerdas dan inovatif agar sekolah tetap eksis sebagai unit terdepan pelaksana pendidikan.

Dengan memanfaatkan perangkat teknologi informasi dan komunikasi, MA Matholi’ul Huda Troso siap menyongsong era pendidikan yang lebih maju dan berkualitas sehingga visi "Luhur dalam Budi, Tinggi dalam Prestasi" dapat dicapai. Semoga kehadiran website ini bermanfaat bagi peningkatan mutu pendidikan. Selamat berkarya dan sukses selalu.




Jumat, 03 April 2009

Sekilas

0 komentar

Madrasah Aliyah (MA) Matholi'ul Huda adalah institusi pendidikan menengah atas yang berorientasi Islam. Terletak 13 Km dari pusat kota Jepara, MA Matholi'ul Huda Troso hadir menjawab harapan masyarakat yang mendambakan pendidikan yang terjangkau namun tetap berkualitas dan berdaya saing. Letak MA Matholi'ul Huda Troso cukup strategis karena terletak di jalur Kecamatan Pecangaan, menjadikan madrasah ini mudah dijangkau oleh peserta didik.

Berawal dari gagasan the Founding Fathers untuk memenuhi harapan masyarakat yang mendambakan pendidikan formal yang sesuai dengan 'isi kantong' namun tetap dapat bersaing di kancah daerah, pada tanggal 9 Juli 2003 secara resmi berdiri MA Matholi'ul Huda Troso di bawah naungan Yayasan pendidikan Islam Matholi'ul Huda Troso yang diketuai oleh KH. Abdul Jalil al-Hafidz.

Berbagai upaya terus dilakukan oleh pihak madrasah untuk mengembangkan kualitas akademis para peserta didik, salah satu usaha yang ditempuh adalah dengan menunjuk guru pengampu mata pelajaran yang memang kompeten di bidangnya. Selain itu pembenahan infrastruktur madrasah juga terus digiatkan dari awal pendirian hingga sekarang. Hal itu dimaksudkan agar tercipta suasana belajar mengajar yang nyaman dan lengkap.

MA Matholi'ul Huda Troso dikepalai oleh Drs. H. Nur Kholis Syam'un semenjak tahun awal berdiri (2003) hingga sekarang (2009). Walau masih terhitung muda, bukan berarti miskin akan prestasi. Sebaliknya, sejak berdirinya madrasah ini, selalu menorehkan prestasi-prestasi yang cukup membanggakan, baik bidang akademik maupun bidang nonakademik.

Berbagai terobosan yang inovatif dilakukan oleh kepala madrasah dan pihak-pihak yang membantunya untuk memberikan 'sesuatu yang lebih' dan 'sesuatu yang lain dari yang lain' kepada peserta didik. Di antara dari sekian banyak inovasi tersebut adalah memasukkan pelajaran ekstra (pelajaran tambahan) menjadi pelajaran intra, seperti Tata busana, Khitobah (pidato), Mental aritmatika, Bahasa Arab/Inggris Praktis, Tafsir al-Quran Tematik, Nasyid, dan banyak lagi. Langkah-langkah tersebut tidak lain adalah untuk memberikan keterampilan peserta didik untuk hidup di masyarakat kelak.

Semua itu berorientasi pada visi madrasah, yaitu "Luhur dalam Budi, Tinggi dalam Prestasi" yang menjadi ruh dalam setiap gerak MA Matholi'ul Huda Troso dalam melayani masyarakat menuju manusia yang berbudi luhur, namun juga berprestasi yang tinggi.

Rabu, 01 April 2009

The History

0 komentar


Pendidikan nasional pada hakekatnya bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berahlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Dari pemikiran tersebut Yayasan Pendidikan Islam Matholi’ul Huda Troso mendirikan Madrasah Aliyah sebagai lanjutan dari Madrasah Tsanawiyah Matholi’ul Huda Troso. Agar lulusan dari MTs dan juga SMP sekitar desa Troso dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.

MA Matholi’ul Huda Troso didirikan tanggal 9 Juli 2003 melalui rapat Yayasan. Secara resmi MA Matholi’ul Huda Troso menerima pendaftaran siswa baru mulai tahun pelajaran 2003/2004 dengan jumlah pendaftar laki-laki : 35 dan perempuan 45. Hal ini menunjukkan bahwa antusiasme masyarakat sekitar terhadap keberadaan MA Matholi’ul Huda Troso cukup tinggi.

Sampai saat ini madrasah terus berupaya menambah fasilitas-fasilitas pembelajaran siswa seperti penambahan buku perpustakaan, internet, multimedia dan ketrampilan guna menunjang kegiatan belajar mengajar siswa.

Madrasah memiliki Tujuan Menciptakan siswa-siswi berbudi luhur dan berprestasi tinggi yang tidak hanya mencetak anak pandai saja tetapi mendidik anak memeliki budi luhr dan juga memiliki prestasi baik tingkat Kabupaten sampai tingkat nasional.

Mencetak sumber daya manusia yang berkarakter dan sekaligus mengusai ilmu dan teknologi bukanlah pekerjaan yang mudah, oleh kaena itu perlu dilaksanakan reformasi pendidikan ke arah yang lebih kondusif untuk terciptanya kualitas sumber daya manusia yang berkualitas, terutama melalui konsep pendidikan holistik (menyeluruh).

“The highest function of education is to bring about an integrated individual who is capable of dealing with life as a whole” (Khrishna Murti), yaitu fungsi terpenting dari pendidikan adalah menghasilkan manusia yang terintegrasi yang mampu mengatur dengan kehidupan sebagai satu kesatuan.

Menyadari sangat strategisnya peran pendidikan dalam mencetak sumber daya manusia berkualitas yang berkarakter maka upaya peningkatan profesionalisme pendidikan dan tenaga kependidikan serta memadainya penyediaan sarana pendidikan adalah suatu langkah strategi yang mutlak dilakukan agar penciptaan proses pembelajaran yang bermutu dapat tecipta. Oleh karena Bantuan penyusunan Kurikulum Satuan Pendidikan (KTSP) sebagai manifestasi menuju madrasah berkualitas adalah langkah tepat untuk menjadi madrasah yang memenuhi standar nasional guna pencapaian kualitas manajemen administrasi, pembelajaran dan pengembangan program non akademik.

Senin, 30 Maret 2009

Guru dan Staf

0 komentar



Minggu, 29 Maret 2009

Visi dan Misi

0 komentar


Visi

"Luhur dalam Budi, Tinggi dalam Prestasi"


Misi

"Menumbuhkembangkan kesadaran penghayatan dan pengamalan nilai-nilai agama kepada seluruh warga madrasah"

"Melaksanakan proses pembelajaran dan pendidikan secara efektif dan optimal kepada seluruh warga madrasah"

"Menumbuhkembangkan semangat dan etos keilmuan yang tinggi kepada seluruh warga madrasah"

"Menumbuhkembangkan semangat kebersamaan kepadaa seluruh warga madrasah"

"Menumbuhkembangkan semangat toleransi seluruh warga madrasah"


Motto

"Maju untuk Berkhidmat"

Panca Jiwa

"Keikhlasan, Kesederhanaan, Kemandirian, Penolong, Ukhuwah Islamiyah"



Sabtu, 28 Maret 2009

Struktur Organisasi

0 komentar


Jumat, 27 Maret 2009

Identitas Madrasah

0 komentar


IDENTITAS

KETERANGAN

Nama Madrasah

MA MATHOLI'UL HUDA

NSM

31.2.33.20.02.430

Nama Kepala

Drs. H. NUR KHOLIS SYAM'UN

Alamat

JL. RAYA BUGEL KM 2

Desa

TROSO

Kecamatan

PECANGAAN

Kabupaten

JEPARA

Propinsi

JAWA TENGAH

Kode Pos

59462

Telepon

(0291) 3319205

Website

http://mamhtroso.blogspot.com

Email

mamhtroso@gmail.com

Penyelenggara

YPI MATHOLI'UL HUDA

Ketua Yayasan

K.H. ABDUL JALIL

Status

SWASTA

Kelompok Madrasah

KKMA BAWU JEPARA

Akreditasi

AKREDITASI "B"

Surat Keputusan

 

Penerbit SK

KA. KANWIL DEPAG JATENG

Tanggal Berdiri

9 JULI 2003

KBM

PAGI

Jarak ke Kecamatan

2 KM

Jarak ke Kota

13 KM

Status Tanah

HAK MILIK

Luas Tanah

1.500 m2

Luas Bangunan

900 m2

Kamis, 26 Maret 2009

Fasilitas

0 komentar

Fasilitas Belajar di MA Matholi'ul Huda Troso cukup lengkap karena MA Matholi'ul Huda Troso berusaha untuk menghasilkan kualitas lulusan yang lebih baik dan menjadi sekolah terkemuka khususnya di Jepara, oleh karena itu MA Matholi'ul Huda Troso berusaha melengkapi berbagai fasilitas yang di perlukan oleh guru dan siswa untuk menunjang proses belajar mengajar yang lebih baik. Berbagai Fasilitas belajar di MA Matholi'ul Huda Troso adalah sebagai berikut :

Ruang Kelas


Ruang belajar yang terletak di lantai 3 menjadikan suasana belajar lebih sejuk. Selain itu, siswa diberikan kebebasan untuk menata dan mengatur ruangan sesuai dengan keinginan mereka, sehingga mereka dapat menempati ruang belajar yang sesuai dengan keinginan mereka yang berimbas pada meningkatnya semangat belajar siswa.

Laboratorium
- Fisika/Biologi/Kimia



Di ruangan ini, siswa akan diajak oleh guru untuk mempraktekkan apa yang telah mereka pelajari selama di ruang kelas. Tidak hanya itu, siswa juga dapat bereksperimen untuk mengembangkan kemampuan dan pengetahuannya di bidang Biologi, Fisika, maupun Kimia.

- ICT


Siswa dapat menggunakan ruangan ini untuk belajar ICT (Information and communication technology/Teknologi Informasi dan Komunikasi). Dengan dukungan komputer yang high end (terkini) yang berjumlah 23 unit dan jaringan internet Speedy nonstop, siswa dapat lebih leluasa dalam mempelajari dunia IT.

- Audio Visual


Ruang Audio Visual dapat dimanfaatkan oleh siswa untuk berbagai keperluan, di antaranya adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam bidang lingual (bahasa), karena di ruang ini, terdapat piranti yang dapat memudahkan kegiatan belajar siswa. Di antaranya adalah dua buah televisi 29 inchi, DVD Player, antena Parabola, serta ruangan yang nyaman dan representatif.

Perpustakaan


Siswa dapat memperluas pengetahuan mereka di ruang perpustakaan. Ribuan judul buku yang terpajang di perpustakaan menambah banyak pilihan bagi siswa untuk mendalami suatu ilmu. Juga terdapat satu buah unit komputer yang memudahkan Pustakawati dalam mengatur regulasi buku yang dipinjam oleh siswa.

Ruang Keterampilan
- Menjahit


Bagi siswa yang mempunyai minat di bidang mode, di MA Matholi'ul Huda Troso disediakan ruang menjahit. Terlebih lagi kegiatan tata busana sudah dimasukkan ke dalam kurikulum sehingga siswa dapat belajar lebih intensif tentang dunia tata busana. Selain itu, siswa dibimbing oleh guru yang ahli di bidangnya.

Musik

Disediakan ruang keterampilan musik bagi siswa yang berminat di bidang musik. Di ruang ini, siswa dapat menggunakan semua peralatan yang tersedia, di antaranya 1 set alat marching band, 1 set rebana, keyboard dan lain sebagainya.

Broadcasting/Studio Radio FM


Kemampuan berbicara siswa sangat ditekankan di MA Matholi'ul Huda Troso, salah satunya adalah ruang Broadcasting/Studio Radio FM. Di ruang ini siswa dapat menunjukkan kemampuan berkomunikasi di udara setelah sebelumnya diberikan teknik-teknik mengenai dunia broadcasting.

Musholla


Selain urusan duniawi, siswa juga harus seimbang untuk urusan ukhrawi. Terdapat musholla An-Nur yang berintegrasi dengan pondok pesantren. Jadi, siswa juga dapat memperdalam ilmu keagamaan.

Ruang OSIS

Siswa selain diberikan materi pelajaran, juga diberikan materi kepemimpinan. Ruang OSIS sangat berguna bagi mereka yang terpilih menjadi pengurus OSIS untuk membahas masalah dan kegiatan seputar siswa.

Ruang Pramuka

Pengurus ambalan (satuan dalam kepramukaan) dapat melakukan rapat atau membahas kegiatan yang berkaitan dengan dunia kepramukaan di ruang Pramuka.

Ruang UKS

Bagi siswa yang merasa kurang sehat, dapat beristirahat di ruang UKS, Selain mendapatkan perawatan, siswa juga dapat beristirahat dengan nyaman di ruangan ini.

Koperasi Karyawan


Di Koperasi Madrasah, siswa dapat melengkapi keperluan belajarnya, mulai dari alat tulis, buku tulis hingga perlengkapan lain.

Lapangan Olahraga
- Basket


MA Matholi'ul Huda Troso mempunyai fasilitas berupa lapangan Bakset yang berstandar NBA. Jadi, siswa dapat belajar basket dan merasakan bermain basket di lapangan yang standar.

- Voli

Disediakan pula lapangan bola voli untuk menunjang minat siswa di bidang olahraga,khususnya voli. Selain lapangannya yang berstandar PBVSI, Didatangkan pula pelatih yang sangat berkompeten di bidangnya.

- Sepak Bola


Terletak 700 m ke selatan dari gedung MA Matholi'ul Huda Troso. Siswa dapat bermain sepak bola di lapangan sepak bola "Datuk Ampel".

Ruang Guru

Ruang BK

Ruang Tata Usaha

Ruang Kepala

Ruang Bendahara

Ruang MCK

Alat Musik
- Marching Band

- Rebana

- Solo Organ

Etalase Surat Kabar

Dengan adanya etalase untuk memajang surat kabar, memungkinkan siswa dapat menambah wawasan dan mengetahui berita seputar Jawa Tengah. Bersumber dari surat kabar yang terkemuka (Suara Merdeka) dan di-update setiap hari menjadikan siswa semakin luas wawasannya.

Sabtu, 28 Februari 2009

Kontak Kami

0 komentar


Download Informasi ini sebagai V-Card